Fungsi Filter Dryer AC – Dalam menjalankan fungsinya, AC dibantu oleh berbagai komponen penyusun, salah satunya adalah Filter Dryer. Fungsi dari komponen filter dryer ini cukup vital dalam sistem kerja AC. Nah memang apa saja fungsinya? Untuk menjawab ini, kami sudah menyediakan penjelasan cukup rinci dibawah, silakan disimak.
Baca juga :
Apa Itu Filter Dryer?
Sebelum membahas fungsinya, mari berkenalan dulu dengan komponen satu ini. Filter dryer adalah komponen yang ada pada sistem refrigerasi, seperti AC rumah atau AC mobil. Komponen ini berbentuk tabung yang terpisah dari bagian kondensor. Filter-dryer menerima cairan refrigerant (freon) bertekanan tinggi dari condenser sebelum disalurkan ke expansion valve.
Isi dari tabung Filter-dryer adalah refrigerant cair dan juga bahan pengering (fiber dan desiccant) untuk menyaring benda-benda asing serta uap air dari sirkulasi refrigerant. Dari penjelasan ini harusnya kamu sudah menangkap fungsi utama dari filter dryer, tapi agar lebih jelas mari kita masuk ke pembahasan fungsi dari filter dryer.
Fungsi Filter Dryer AC
Filter Dryer memiliki setidaknya empat fungsi utama. Semua fungsi tersebut cukup vital untuk menjaga AC tetap bekerja optimal, silakan dia fungsi utama dari Filter Dryer dalam sistem AC:
-
Sebagai Penyaring Kotoran yang Terbawa Freon
Sudah sedikit disinggung di atas, isi dari tabung filter dryer adalah fiber yang berguna untuk menyaring kotoran yang terbawa bersama aliran refrigerant (freon). Ini adalah fungsi yang penting karena jika kotoran-kotoran tersebut bisa menyumbat saluran pada sistem AC jika tidak disaring.
Misalnya saluran expansion valve yang berada langsung setelah komponen Fliter dryer, saluran ini memiliki ukuran sangat kecil, sehingga rentan tersumbat hanya dengan sedikit kotoran. Tentu saja, Kerja AC akan terganggu jika ada sumbatan di saluran tersebut.
-
Mengeringkan Air dari Aliran Freon
Isi lain dari tabung Filter Dryer adalah Desiccant yang merupakan zat pengering yang dapat menyerap uap air yang terkandung di dalam freon atau refrigerant. Penting untuk menjaga freon tetap kering, karena air yang ikut bersirkulasi ke dalam sistem AC dapat menyebabkan kerusakan.
Air yang masuk ke dalam saluran expansion valve dapat membeku karena suhu di dalam saluran tersebut sangat dingin. Es yang bentuknya padat akan menyumbat saluran katup ekspansi.
-
Tempat Penyimpanan Sementara Freon
Filter Dryer adalah tabung yang menjadi tempat singgah dari freon sebelum masuk ke expansion valve. Freon tersebut akan diam di tabung sambil menunggu expansion valve terbuka. Bukaan dari expansion valve sendiri bergantung pada kebutuhan beban dari langkah pendinginan sesuai dengan kebutuhan sensitiving tube.
expansion valve akan terbuka dan melepaskan freon ketika heat sensitiving tube memerlukannya. Jika tidak diperlukan, expansion valve akan tetap menutup dan freon akan ditampung sementara di dryer filter.
-
Menyaring Oli yang Terbawa oleh Freon
Fungsi pendinginan akan menurun ketika freon tercampur gelembung atau oli. Receiver pada fliter dryer dapat memisahkan gelembung dan cairan oli dari freon, sehingga yang mengalir ke expansion valve hanya freon.
Fungsi Filter Dryer AC – Jika dilihat dari perannya di atas, komponen ini cukup penting dalam menjaga kinerja sistem AC tetap optimal. Jadi, pastikan bagian ini juga selalu kamu cek secara berkala untuk jaga-jaga. Filter dryer pada pemasangannya diletakkan setelah condenser. Adapun fungsi dari filter dryer itu sendiri adalah menyaring kotoran dan partikel – partikel lain yang menempel pada dinding pipa tembaga yang ikut terbawa bersama bahan pendingin ( refrigran ).
Filter dryer umumnya berbentuk silinder / tabung dengan ukuran dan dimensi yang berbeda – beda sesuai dengan capasitas yang dibutuhkan. Cara pemasangan filter dryer bisa dilakukan dengan sistem las dan flare / nut. Pemasangan filter dryer yang benar adalah sesuai arah panah yang tertera pada sisi filter dryer itu sendiri.
Didalam kerangka filter dryer itu sendir terdapat beberapa macam komponen :
1. Saringan molekuler
2. Silica Gel
3. Aluminium oksida aktif
4. Kasa polyester
Cara kerja komponen tersebut adalah sebagai berikut :
Fungsi Filter Dryer AC – Saringan molekuler dan silica gel berfungsi untuk menahan H2O ( air ). Aluminium oksida aktif berfungsi untuk mengikat asam maupun juga air ( H2O ). Sedangkan kasa polyester bertugas untuk menyaring dan menahan kotoran yang besarnya 15 – 21 Um ( ultra mikron )..otomatis kotoran yang lebih kecil daripada itu masih bisa bersirkulasi dalam sistem namun tidak terlalu membahayakan sistem itu sendiri.
Keunggulan ahliAC sebagai Kontraktor AC Berpengalaman
Fungsi Filter Dryer AC – Untuk mendapatkan kepercayaan sebagai Kontraktor AC Berpengalaman tentunya bukan perkara mudah, salah satu faktor yang dilihat adalah keunggulan yang dimiliki oleh ahliAC dimana beberapa keunggulan tersebut dapat membangun tingkat kepercayaan konsumen dalam perawatan AC mereka terlebih konsumen merasa tenang dan sangat terbantu bila terjadi masalah pada unit AC mereka. Beberapa keunggulan ahliAC tersebut antara lain:
-
Memiliki SOP yang jelas
Sebagai Kontraktor AC Berpengalaman ahliAC bekerja dengan professional dengan di tunjang oleh Standard Operation Procedure yang jelas. Seluruh item pekerjaan yang dilakukan tentunya berdasarkan SOP agar pengerjaan dapat dilakukan secara efektif dan effisien.
-
Memilki Teknisi yang tersertifikasi, berkualitas dan berpengalaman
Diluar sana banyak sekali teknisi AC yang menawarkan jasa service termurah mereka. Akan tetapi apakah Anda yakin bahwa mereka memiliki sertifikasi profesi untuk teknisi AC?. Berbeda dengan ahliAC seluruh teknisi yang dimiliki tentunya sudah memiliki sertifikasi profesi yang menandakan bahwa untuk menjadi teknisi mereka melewati pendidikan dan tes profesi terlebih dahulu sebelu terjun di lapangan.
-
Berorientasi pada target dan kepuasan pelanggan
Pantang pulang sebelum pelanggan puas akan hasil kerja yang kami kerjakan. Hal ini merupakan kalimat yang selalu kami ingat, dimana kepuasan pelanggan merupakan hal yang tidak bisa dinilai dengan uang.
Fungsi Filter Dryer AC – Bagi Anda pengguna AC kiranya jangan ragu untuk menghubungi ahliAC di telpon atau WA 087884499042 bila unit AC Anda bermasalah tentunya kamipun dapat menerima request untuk service AC. Pastikan unit AC Anda di tangani oleh ahlinya bila terjadi masalah agar masalah tersebut tidak menyebar kemana-mana.